Selasa, 20 November 2018

DARI HATI



Hatiku terusik oleh muslihat
Tentang rasa yang begitu hebat
Tentang rindu yang menggeliat
Tentang kau yang sulit ku pikat

Pernah ku minta rindu ini untuk pergi
Namun rindu sudah tersesat di relung hati
Dari hati ku mulai mencintai
Hingga ku pasrahkan bersemayam abadi

Ini rasa dari hati
Sebuah ungkapan dari jiwa
Kamu adalah pelangi mewarnai cerita ini
Rasaku kan terus ada tanpa jeda

Percayalah ini dari hati
Aku tak pandai bermain hati
Karna slalu ku ikuti kata hati
Cintaku murnu dari hati

19 November 2018
Aldin Hermanto

0 komentar:

Posting Komentar